Tuesday 11 November 2014

Download Kumpulan E-Book SPSS Indonesian Version


Assalamu'alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh


Setelah dijelaskan cara menginstal, tentunya kita bingung bagaimana cara menggunakan aplikasi SPSS. nah berikut ini adalah e-book mengenai SPSS. Semoga bisa menggunakan SPSS setelah membaca e-booknya. Mari belajar bersama-sama ^_^ .

“Buku adalah jendela ilmu” ungkapan yang sudah tidak asing ditelinga kita. Banyak para tokoh terkenal yang mampu menciptakan hal-hal baru berkat ketekunannya dalam membaca. Belajar melakukan 
analisis data SPSS tentunya perlu menggunakan rujukan-rujukan pendukung. Dengan belajar melalui ebook SPSS dan mempraktekkannya, maka kemampuan kita dalam menganalisis data akan lebih terasah.

Seiring dengan perkembangan dunia internet, buku-buku yang tadinya tercetak dalam kertas, kini sudah dapat dimiliki dan dipelajari dalam bentuk ebook yang dibagikan secara gratis. Untuk itu, saya berusaha menyaring dan membagikan ulang ebook-ebook yang ada di internet secara gratis kepada sobat semua. Adapun link-link downloadnya dapat di klik di bawah ini.


Klik Judul Buku Untuk Download
Analisis Data dengan SPSS
Aplikasi Praktis SPSS For Windows dalam Statistika
Belajar SPSS
Contoh Pengolahan Data dan Penyelesaiannya dalam SPSS
Masalah Statistik dan Rancangan Percobaan dengan SPSS 12
Pengolahan Data Penelitian Menggunakan SPSS
Modul Pelatihan SPSS
Belajar Praktek Analisis Multivariate dengan SPSS
Modul Belajar SPSS 1
Statistik Deskriptif & Regresi Linier Berganda Dengan SPSS


Demikian e-booknya semoga bermanfaat, jika ada link yang rusak atau gagal download silahkan bekomentar. Terimakasih

Sumber : ^_^

Cara Melakukan Analisis Korelasi dengan SPSS

Assalamu,alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh


Analisis korelasi atau asosiasi merupakan studi pembahasan tentang derajad keeratan hubungan antar variabel yang dinyatakan dengan koefisien korelasi. Hubungan antara variabel bebas (X) dan variabel terikat (Y) dapat bersifat :
  • Positif, artinya jika variabel bebas (X) naik, maka variabel terikat (Y) naik.
  • Negatif, artinya jika variabel bebas (X) turun, maka variabel terikat (Y) turun.

Derajad hubungan biasanya dinyatakan dengan r, yang disebut dengan koefisien korelasi sampel yang merupakan penduga bagi koefisien populasi. Sedangkan r2 disebut dengan koefisien determinasi (koefisien penentu). Kekuatan korelasi linear antara variabel X dan veriabel Y disajikan dengan rxy didefinisikan dengan rumus :


Analisis Korelasi dengan SPSS


Formula tersebut disebut formula koefisien korelasi momen produk (Product moment) Karl Pearson.

Arti Angka Korelasi
Koefisien korelasi bernilai paling kecil -1 dan paling besar bernilai 1.

  • Berkenaan dengan besaran angka, jika 0, maka artinya tidak ada korelasi sama sekali dan jika korelasi 1 berarti korelasi sempurna hal ini berarti bahwa semakin mendekati 1 atau -1 maka hubungan antara dua variabel semakin kuat. Sebaliknya, jika r mendekati 0 berarti hubungan dua variabel semakin lemah. Sebenarnya jika tidak ketentuan yang tepat mengenai apakah angka korelasi tertentu menunjukkan tingkat korelasi yang tinggi atau lemah. Namun, hal ini dapat dijadikan pedoman sederhana, bahwa angka korelasi di atas 0,5 menunjukkan korelasi yang cukup kuat sedangkan di bawah 0,5 korelasi lemah.
  • Selain besarnya korelasi, tanda korelasi juga berpengaruh pada penafsiran hasil. Tanda negatif (-) pada output menunjukkan adanya arah yang berlawanan, sedangkan tanda positif (+) menunjukkan arah yang sama.

Mungkin sobat masih bingung dengan penjalasan di atas, karena bahasanya yang telalu formal. Baik kalau begitu disini saya mau sampaikan dasar pengambilan keputusan dalam analisis korelasi. Simak dibawah ini dengan seksama agar tidak salah.

Dasar Pengambilan Keputusan
Ada dua cara untuk pengambilan keputusan dalam analisis korelasi yakni dengan melihat nilai signifikansi dan tanda bintang yang diberiakan pada output program SPSS

  • Berdasarkan nilai Signifikansi : Jika nilai signifikansi < 0,05 maka terdapat korelasi, sebaliknya jika nilai signifikansi > 0,05 maka tidak terdapat korelasi.
  • Berdasarkan Tanda Bintang (*) yang diberikan SPSS : jika terdapat tanda bintang pada pearson correlation maka antara variabel yang di analisis terjadi korelasi, sebaliknya jika tidak terpadat tanda bintang pada pearson correlation maka antara variabel yang di analisis tidak terjadi korelasi.

Untuk lebih jelas, kita langsung praktekkan saja cara analisisnya, misalkan saya ingin menguji apakah ada hubungan yang signifikan antara Motivasi, Minat, dan Prestasi. Adapun data detailnya lihat di bawah ini.


Analisis Korelasi dengan SPSS


1. Buka program SPSS, klik Variable View, Selanjutnya, pada bagian Name tulis saja X1, X2 dan Y, pada Decimals ubah semua menjadi angka 0, pada bagian Label tuliskan Motivasi, Minat ,dam Prestasi.


Analisis Korelasi dengan SPSS


2. Setelah itu, klik Data View, dan masukkan data Motivasi, Minat dan Prestasi yang sudah dipersiapkan tadi.


Analisis Korelasi dengan SPSS


3. Selanjutnya, dari menu utama SPSS, pilih menu Analyze, klikCorrelate, dan klik Bivariate


Analisis Korelasi dengan SPSS


4. Muncul kotak dialog dengan nama Bivariate Correlations, Masukkan variabel Motivasi (X1) dan Minat (X2) dan Prestasi (Y) pada kotak Variables, selanjutnya, pada kolom Correlation Coefficient, pilih Pearson, lalu untuk kolom Test of Significant, Pilih Two-tailed, dan centang pada Flag Significant Correlations, terakhir klik Ok untuk mengakhiri perintah.


Analisis Korelasi dengan SPSS


Setelah selasai, maka akan muncul tampilan output SPSStinggal kita interprestasikan saja.


Analisis Korelasi dengan SPSS


Berdasarkan output di atas, kita akan melakukan pernarikan kesimpulan dengan merujuk pada dasar pengambilann keputusan uji korelasi.

Berdasarkan Nilai Signifikansi : dari output di atas diketahui antara Motivasi (X1) dengan Minat (X2) nilai signifikansi 0,002 < 0,05 yang berarti terdapat korelasi yang signifikan. Selanjutnya, antara Motivasi (X1) dengan Prestasi (Y) nilai signifikansi 0,002 < 0,05 yang berarti terdapat korelasi yang signifikan. Terakhir, antara Minat (X2) dengan Prestasi (Y) nilai signifikansi 0,000 < 0,05 yang berarti terdapat korelasi yang signifikan.

Berdasarkan Tanda Bintang SPSS : Dari output di atas diketahui bahwa Nilai Pearson Correlation yang dihubungkan antara masing-masing variabel mempunyai tanda bintang, ini berarti terdapat korelasi yang signifikan antara varibel yang dihubungkan.

Cara Install SPSS di PC

Assalamu,alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Setelah sebelumnya memposting beberapa link download SPPS, selanjutnya saya akan membahas cara menginstal SPSS di PC kita. Berikut penjelasannya : 


Minimal sistem operasi :
  • Microsoft® Windows XP (Professional, 84-bit) or Vista (Home, Business, 32-bit), Windows 7 (64-bit), Windows 8
  • Microsoft .NET Framework 4.0
  • RAM: 256 MB
  • Disk Space 125 MB

Setelah dirasa sudah memenuhi syarat, maka kita siap untuk mulai menginstall IBM SPSS Versi 21 pada Laptop Windows 7 sistem operasi 64 bit. Langkah-langkahnya simak baik-baik:

1. Buka software IBM SPSS Versi 21, jika belum diekstrak maka ektrak dulu.Klik SPSS dua x


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


2. Masuk ke bagian Preparing to Install, tidak perlu di apa-apain, tunggu aja dulu.

3. Selanjutnya klik Next


4. Pada bagian Welcome to the InstallShield Wizard for IBM SPSS Statistics , Pilih Single user lucense, lalu klik Next

5. Pada bagian Customer Information, untuk Organizationisikan bebas, kalu klik Next

6. Muncul kotak Help Language, abaikan saja, klik Next


7. Pada bagian Software License Agreement, pilih I accept the terms in the licence agreement, lalu klik Next


8. Muncul kotak lagi dengan nama Assistive Technology, pilihYes, lalu klik Next


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


9. Pada kotak Destination Folder, abaikan saja, lalu klik Next


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


10. Pada bagian kotak Ready to Install the Program , Klik Install


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


11. Tunggu prosesnya...


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


12. Pada kotak License IBM SPSS Statistics 21, Berikan tanda centang pada Click here to register..., lalu klik Ok


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


13. Pada bagian Product Authorization, Pilih Select one of the following, lalu klik Next


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


14. Pada menu Enter Codes, masukkan Nomor serinya yang terdapat pada notepad yang sobat download tadi, lalu kik Next


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


15. Setelah licensing Complated, lalu kik Finish, selesai dech...


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


Bagaimana mudah bukan, sekarang coba cek Program IBM SPSS Versi 21 yang sudah terintall tadi di All Program, akhirnya sudah berhasil...


Cara Install Software IBM SPSS Versi 21


Demikian penjelasan cara instal SPSS, pada dasarnya cara installnya simpel, seperti menginstall program pada umumnya, Selamat mencoba.

Sumber : ^_^

Download SPSS Full Version Free


Assalamu'alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

SPPS merupakan singkatan dari Statitical Package to Social Science yaitu Program yang berfungsi untuk menganalisis data, melakukan perhitungan statistic baik statistic parametric maupun non parametric dengan basis windows. Dengan system operasi yang dimiliki SPSS, banyak peneliti yang tertarik untuk menggunakan software SPSS sebagai alat bantu dalam menganalisis data. Seiring dengan perkembangan system operasi computer, software SPSS ini pun secara terus menerus mengalami perubahan di tingkat versinya. 



Selanjutnya saat system operasi computer windows semakin popular, SPSS yang dahulunya under DOS dan bernama SPSS PC, juga berubah menjadi under windows dan popular di Indonesia dengan SPSS versi 6, kemudian versi 7,5 versi 9, versi 11.5 versi 12, versi 13, versi 14, versi 15, versi 16, versi 17, versi 18. Kemudian lisensi SPSS dibeli oleh IBM damn diberi nama IBM SPSS versi 19, dan berkembang lagi menjadi versi 20, 21, dan akan terus berubah sesuai dengan tuntutan dan perkembangan dunia teknologi computer.

Bagi sobat semua yang belum memiliki software SPSS ini dapat mendownloadnya melalui situs resminya IBM. Selanjutnya untuk mempermudah bagi sobat semua yang belum memiliki sofwere SPSS, berikut Kumpulan SPSS full version yang dimiliki oleh blog Smurf Miner dapat di download secara gratis. 

Nama : SPSS Versi 9.0
Ukuran : 64,67 Mb

Nama : SPSS Versi 11.0
Ukuran : 39,78 Mb

Nama : SPSS Versi 12
Ukuran :101,63 Mb

Nama : SPSS Vers 13
Ukuran : 121,40 Mb

Nama :SPSS Vers 15
Ukuran : 164,04 Mb

Nama :SPSS Versi 16
Ukuran : 199 Mb

Nama : IBM SPSS Versi 21 x86
Ukuran :  980,40 Mb
Link Rusak - Belum Ada Gantinya

Nama : IBM SPSS Versi 21 x64
Ukuran : 947,95 Mb
Link Rusak - Belum Ada Gantinya



Nama : SPSS Versi 22
Ukuran : 918,73 Mb 

Sebelum program ini dapat digunakan untuk melakukan analisis data, tentunya sobat harus menginstalnya terlebih dahulu program tersebut di PC atau laptop yang sobat punya. Untuk itu kami disini akan berbagi Cara Install Software IBM SPSS Versi 21.

Demikian share mengenai Download SPSS Full Version, jika artikel di atas bermanfaat atau ada link yang rusak dan gagal download, silahkan memberikan umpan balik dengan cara berkomentar di blog ini. Terimakasih



Select Your Language

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : Tato